Demografi Nagari Situmbuk
Nagari Situmbuk adalah salah satu dari 6 (enam) Nagari di Kecamatan Salimpaung, yang dihuni oleh lebih kurang 2.725 jiwa penduduk, 65% diantaranya menggantungkan hidup dengan sumber mata pencaharian sebagai petani, karena didukung oleh wilayah yang subur dengan luas daerah sekitar 1.010 Ha.
Nagari Situmbuk terletak pada batas wilayahnya
• Sebelah utara berbatasan dengan Nagari Tungkar Kecamatan Situjuh Limo Nagari Kabupaten Lima Puluh Kota
• Sebelah selatan berbatasan dengan Nagari Rao-Rao Kecamatan Sungai Tarab
• Sebelah timur berbatasan dengan Nagari Sungai Patai Kecamatan Sungayang dan Sumanik Kecamatan Salimpaung
• Sebelah Barat berbatasan dengan Nagari Supayang Kecamatan Salimpaung
Sebagian besar penduduk Nagari Situmbuk adalah petani, Pekebun, Pedagang Sedangkan untuk bidang peternakan sebagian masyarakat menjadikan ternak kambing dan ayam sebagai tambahan pekerjaan
Sebagian juga masyarakat menjadikan Sulaman sebagai mata pencarian tambahan bagi ibu rumah tangga, sedangkan fasilitas pendidikan dan kesehatan di desa Kenje yaitu; Pendidikan Anak Usia Dini Sayang Ibu, Taman Kanak-kanak Harapan Bunda, Sekolah Dasar Negeri 07 Situmbuk, Sekolah Dasar Negeri 14 Situmbuk, Madrasah Tsanawiyah Negeri 16 Tanah Datar, terdapat TPA/ TPSA di setiap jorongnya, 4 buah posyandu, untuk fasilitas keagamaan terdapat 1 buah mesjid dan 4 Mushalah, untuk fasilitas keamanan terdapat 1 buah pos kamling.
Nagari Situmbuk yang memiliki 4 Jorong, yaitunya
- Jorong Patir
- Jorong Bodi
- Jorong Tiga Ninik
- Jorong Piliang
Iklim
Iklim Nagari Situmbuk sebagaimana desa-desa lain di wilayah Indonesia mempunyai Iklim Kemarau dan Penghujan, hal tersebut mempunyai pengaruh langsung terhadap pola tanam yang ada di Nagari Situmbuk Kecamatan Salimpaung.
Ade Putra, SE, NL. P
10 Oktober 2024 22:03:06
Aslm Pak Wali Situmbuak...Saran saketek...Untuk Foto Dokumentasi Kegiatan kok dapek jan ciek sj, kok...